"Apakah Kita Masih Seperti Dulu"

Pada suatu hari, Albert Einstein sedang memberikan tes terakhir bagi para mahasiswanya jurusan Fisika di Princeton University, New-Jersey. Setelah hasil tes dikumpulkan, Einstein berjalan kembali ke kantornya, namun asisten dosen yang membantunya di kelas mengejarnya dan bertanya pada Einstein, "Bukankah soal yang Anda berikan sama persis dengan soal tahun lalu?". Einstein sejenak diam dan kemudian berkata, " Benar, ujian yang saya berikan sama dengan soal tehun lalu." Asisten dosen tersebut bertanya kembali, " Mengapa Anda memberi soal yang sama?" Dengan tenang Einstein menjawab, " Soalnya memang sama tetapi jawabannya sekarang sudah berbeda."
Dalam sekilas percakapan Albert Einstein dengan asisten dosennya, ada hal yang sangat besar untuk dapat kita telaah lebih lanjut.Ada sebuah cerita yang membuat kita lebih bisa menghayati arti sebuah pemikiran untuk meraih sebuah kesuksesan yang kita butuhkan dalam kondisi dan situasi saat ini.

Cerita yang Berasal dari Sebuah Toko Bernama WALGREEN di AS

Ketika masa depresi menyerang Amerika Serikat sekitar tahun 1930. Toko Walgreen yang sukses berubah menjadi bisnis yang hampir bangkrut. Mereka memanggil seorang konsultan sekaligus seorang salesman brilian bernama Mr. Wheeler dan memintanya untuk membantu toko Walgreen agar dapat bertahan. Mr Wheeler bertaya dengan kritis pada kepala toko, " Barang dagangan apa yang paling laku dan paling mudah dijual?" Kepala toko itu menjawab, " Telur". Mr Wheeler kemudian mempelajari bagaimana pramusaji mengambil order dari para pelanggannya.. Dan mereka setiap kali bertanya, " Apakah Anda menginginkan telur di dalam minuman Anda atau tidak?", dan kebanyakan dari mereka menjawab "TIDAK".Kemudian Mr Wheeler menyarankan untuk merubah strategi. Pramusaji mengubah pertanyaannya menjadi , "Apakah anda mau dua atau satu telur?" Tiba - tiba banyak yang menginginkan telur di dalam minumannya, dan pelanggan meminta telur paling sedikit 1 butir. Dan pada akhirnya strategi yang dapat dikatakan sederhana ini mampu meningkatkan keuntungan Walgreen secara signifikan.
Petikan cerita di atas memberikan inspirasi dimana seringkali rutinitaspekerjaan kita saai ini membuat kita menjadi kurang inovatif dan kreatif
Teruslah berpikir secara inovatif dan selalu menyadari kondisi saat ini yang terus berkembang dan selalu ada masalah yang menantang untuk kita pecahkan dengan cara - cara berbeda dan inovatif.

0 Response to ""Apakah Kita Masih Seperti Dulu""

Posting Komentar

PRESENTED BY

MEDIA PARTNER

SUPPORTED BY